KUNJUNGAN DANLANAL TEGAL DALAM RANGKA ZIARAH MAKAM DAN TUGU PAHLAWAN
COMAL, 2 Maret 2018- Danlanal (Komandan Pangkalan TNI AL) Tegal Letkol Marinir S.B. Manurung bersama jajarannya didampingi Muspika Comal melaksanakan kegiatan ziarah di makam Posongan dan Tugu Pahlawan yang terletak di Kelurahan Purwoharjo Kecamatan Comal. Kegiatan ditandai dengan peletakan karangan bunga di tugu pahlawan dan tabur bunga di makam pahlawan serta melakukan doa kepada arwah para pahlawan.
Kegiatan ini merupakan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan kemerdekaan sekaligus mengingatkan kembali pada saat berlangsungnya Agresi Militer Belanda ke-2 Tahun 1947 yang bertempat di dukuh Posongan Kecamatan Comal.
Dalam rangka menjaga bukti sejarah, Danlanal Tegal terus berupaya melakukan koordinasi dengan Korps Marinir (Komar) dan Pemerintah Kabupaten Pemalang melalui upaya renovasi Tugu Pahlawan agar tidak hilang ataupun rusak, mengingat posisi makam dan tugu berada di sisi/pinggir Sungai Comal yang ketika pada saat musim penghujan air sungai meluap sampai ke sisi makam dan dikhawatirkan akan terjadi abrasi pada lokasi makam.