BeritaKegiatan

LOMBA PADUAN SUARA DAN LOMBA PENYULUHAN DALAM RANGKAH MEMPERINGATI HARI IBU TAHUN 2022.

 

 


paduan suara kali ini merupakan perlombaan yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Pemalang dalam rangka memeriahkan Hari Ibu. Adapun perlombaan ini memperebutkan Juara 1,2 dan 3.
Kegiatan ini merupakan upaya pemerintah dalam meningkatkan rasa nasionalisme dan kecintaan terhadap Ibu, serta apresiasi seni
Satu tim yang berjumlah ( Lima belas ) 15 Ketua TP-PKK DESA Se- Kecamatan Comal ini menyanyikan lagu MARS PKK & BUNDA, tersebut dengan penuh ekspresif sehingga mampu menarik perhatian para Juri & penonton. Ditambah meraka memakai pakaian Kebaya Nasional
Tim Kec. Comal Meraih Juara 1 dalam lomba Paduan Suara
Kemenangan ini tidaklah instan yang dapat diperoleh dalam semalam, tetapi mengandung kerja keras yang telah dilakukan sebelumnya oleh tim paduan suara tersebut dan dukungan dari Bpk Camat Comal Drs. FERA DJOKOSUSANTO, M.AP Beserta Ibu Ketua TP PKK Kec.Comal Ny. VIVIEN FERA DJOKOSUSANTO selama masa latihan. mengatakan kunci dari keberhasilan dalam perlombaan ini adalah semangat berlatih, fokus dan kerja sama dalam tim yang baik atau Prestasi ini bisa menjadi pemicu semangat bagi Ibu-ibu lainnya untuk berprestasi dan mengharumkan nama Kecamatan Comal dalam Wilayah kabupaten Pemalang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *